Pengikut

Sabtu, 01 Oktober 2016

Bunga Melati




Siapa yang tak tahu bunga Melati? Bunga yang berwarna putih ini, memang lebih dikenal sebagai varian rasa pada minuman kemasan. Bunga melati berukuran kecil, meskipun demikian bunga ini memiliki bau yang sangat harum dan lembut.


Di Indonesia, bunga melati dikenal dengan berbagai nama daerah yakni:

  • Meulu cut atau Meulu china (Aceh)
  • Menyuru (Banda)
  • Menuh (Bali)
  • Mundu (Bima dan Sumbawa)
  • Melur atau Melor (Gayo dan Batak Karo)
  • Menur, Mlati, atau Melati (Jawa dan Sunda)
  • Malete (Madura)
  • Manyora (Timor).

Di Inggris, bunga ini dikenal sebagai Jasmine, sesuai dengan nama genusnya yakni Jasminum.

Nah, ada juga nih ciri-ciri dari bunga melati, yakni:

  • Merupakan tanaman perdu
  • Berbatang tegak merayap
  • Hidup menahun
  • Daunnya berwarna hijau, berbentuk membulat
  • Bunganya berukuran kecil
  • Umumnya berwarna putih
  • Berbau harum
  • Mahkota bunganya selapis atau menumpuk.


Tanaman dengan aroma khasnya yang manja  ini berasal dari Asia Selatan dan tersebar hampir di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Secara umum, melati menyukai habitat beriklim tropis pada daerah rendah hingga ketinggian 1.600 meter dpl.


Melati memiliki 200 spesien, namun hanya sekitar 9 jenis saja dari spesiesnya yang biasa dibudidayakan. Beberapa spesies yang populer di Indonesia diantaranya adalah:

  • Melati Putih, Melati Air (Jasminum sambac)
  • Melati Gambir (Jasminum pubescens)
  • Melati Gambir, Melati Hutan, Star Jasmine (Jasminum multiflora)
  • Melati Raja, King Jasmine (Jasminum rex)

    Referensi :
    id.wikipedia.org/wiki/Melati_putih
    http://www.plantamor.com/index.php?plant=726

Tidak ada komentar:

Posting Komentar